Pages

Rabu, 19 Januari 2022

Pengalaman Bekerja di PT VADS Indonesia project Shopee

Halo guys selamat datang di postingan ku kali ini ,  aku ingin cerita pengalaman aku bekerja di PT VADS INDONESIA yang terletak di Yogyakarta. Pada bulan September 2020 aku melamar di PT Vads Indonesia sebagai customer service live chat perusahaan startup terbesar di Indonesia, sebelumnya aku belum tau kalau project yang di tawarkan olah PT Vads  itu project shopee, namun setelah aku lulus ter kemampuan dasar dan wawancara aku ketrima dan mulai masuk di project shopee. Pada tanggal 20 september 2020 aku mulai bergabung di PT VADS Indonesia yang terletak di Yogyakarta tepatnya di project shopee, aku mulai training selama kira kira 2 minggu lalu mulai bekerja di shopee tempatnya di Sahid J Walk, dulu Sahid Jwalk adalah mall namun sekarang sudah berubah menjadi tempat kerja dan dulu ada bioskop CGV namun sekarang sudah beralih menjadi kawasan perkantoran semuanya di ambil alih oleh PT. Aku mulai dari kerja sebagai customer service live chat, kerjanya itu membalas chat user membantu keluhan user dari penjual maupun pembeli yang ada di aplikasi shopee, sebenarnya kerjanya enak, namun ada yang membuat aku tidak kuat karena kerjanya itu sifting, dan kalau yang laki laki itu nanti kerjanya 24 jam sifting, yaitu 9 jam per hari kalau yang dapat shift malam itu siap siap begadang, dan beruntungnya aku cewek jadi kerjanya paling sampai jam 10 malam saja jadi tidak seberat kerja kalau cowok. Kantornya nyaman, ada microwave dan dispenser untuk kita menghangatkan makanan dan untuk minum, pokoknya kerja di sana seru deh, tempatnya luas, bersih dan nyaman tempat duduknya, untuk bagi yang muslim jangan kawatir di sana juga ada mushola, dan toilet laki laki dan perempuan di pisah, kamar mandi nya juga sekelas mall karena di sana sebelumnya yang pernah aku omongin kalau J walk itu bekas mall jadi semuanya serba bersih dan nyaman, dan fasilitas dari kantor selain computer meja kalau kita kadang ada WFH (Work From Home) kita juga di fasilitasi laptop dari kantor dengan memberikan semacam jaminan dulu ke TL (Team Leader) kita seperti KTP, Sim, atau ijazah. Pengalaman bekerja di sana sangat menyenangkan dan fun banget kadang satu tim itu kita mengadakan kegiatan di luar, seperti hangout bareng untuk menambah keakraban satu sama lain namun itu tergantung dari TL masing masing kelompok, pengalaman aku bekerja di PT VAds itu sangat menyenangkan karena aku mendapat teman baru dan juga aku bisa menambah ilmu yang bermanfaat bagi kehidupan aku di masa yang akan datang. Aku bekerja di sana selama 1 tahun 1 bulan yaitu aku keluar pada tanggal 30 oktober 2021 dan aku memutuskan keluar di pekerjaan ini karena kesehatan aku yang makin memburuk sehingga aku memutuskan untuk rehat dan ingin mencari pekerjaan lain yang memiliki jam kerja berangkat pagi pulang sore, tidak seperti yang di shopee ini, yang jam kerjanya itu shifting. Sekian pengalaman aku bekerja di PT Vads Indonesia, semoga menjadi refrensi yang bisa kalian gunakan untuk memilih pekerjaan ya 
tempat kerjanya
foto satu tim (tim sayur)
ruangan kerja di lantai 2
hangout bareng

4 komentar:

  1. Borgata Hotel Casino & Spa - Biloxi MS
    The Borgata Hotel Casino & Spa 밀양 출장마사지 offers the finest in hospitality, 대전광역 출장안마 dining and shopping experiences in Biloxi, MS. 구리 출장샵 See guest reviews, 구리 출장샵 online 서귀포 출장샵 booking,

    BalasHapus
  2. Itu yang puri vads 1 atau dua ya kak

    BalasHapus
    Balasan
    1. Itu di jwalk babarsari , kl project shopee di situ

      Hapus
  3. Ada minimal pencapaian target gitu ga kak?

    BalasHapus